Monday 2 February 2009

PESANTREN GASOL, CIANJUR

Pesantren ini adalah pesantren tradisional, saya sangat suka sekali dengan model pesantren seperti ini karena didalamnya terdapat pelajaran kemandirian. Dan terdapat kekuatan untuk memperoleh ilmu yang bermanfaat, disana saya tidak lama, karena saya hanya ingin mengharap keberkahan saja dari pesantren ini.

Pengasuh pesantren ini sangat Tawadhu, saya belajar Tawadhu dari beliau, ketika para kiyai / ustadz berlomba-lomba untuk berpakaian yang paling bagus, maka kiyai ini amat sangat sederhana sekali karena beliau hanya menggunakan pakaian yang menurut saya biasa saja, seluruh kehidupannya diliputi dengan kesederhanaan, tapi senyumnya selalu mengembang, seolah beliau adalah orang yang paling bahagia di dunia ini.

Kesedrhanaan, Ketawadhuan, Kemandirian dan penataan hati yang selalu bahagia atau dalam istilah pesantrennya adalah Qanaah yaitu merasa cukup dengan apa yang telah di berikan Allah SWT.

1 comment:

  1. Welcome to Casino Bonus
    Casino bonus offers 쪽박 걸 · Betsoft – Get 포커 테이블 $1000 · Spin Casino – Get $2000 · 강원랜드 BetSoft 블랙 잭 애니 – Get $200 · Ignition 포커 족보 순위 – Get $500 · Yggdrasil – Get $1,000 · Super

    ReplyDelete